2.3.09

Transliterasi JEHOVAH dalam KJV

Image


Transliterasi "JEHOVAH" dalam Alkitab terjemahan KJV



Ada beberapa kata יהוה – YHVH yang "ditransliterasi" dengan aksara latin "JEHOVAH" dalam Alkitab terjemahan King James Version (KJV, 1611 A.D.). Kemudian, marilah kita bandingkan sajian terjemahan Jewish Publication Society Tanakh (JPST), yaitu terjemahan dalam Kitab TANAKH Ibrani ke dalam bahasa Inggris dari kalangan YAHUDI/ penganut YUDAISME :



* Kejadian 22:14 
LAI TB, Dan Abraham menamai tempat itu: "TUHAN menyediakan"; sebab itu sampai sekarang dikatakan orang: "Di atas gunung TUHAN, akan disediakan." 
KJV, And Abraham called the name of that place Jehovahjireh: as it is said to this day, In the mount of the LORD it shall be seen.
NIV, So Abraham called that place The LORD Will Provide. And to this day it is said, "On the mountain of the LORD it will be provided."
Hebrew, 
וַיִּקְרָא אַבְרָהָם שֵֽׁם־הַמָּקֹום הַהוּא יְהוָה ׀ יִרְאֶה אֲשֶׁר יֵאָמֵר הַיֹּום בְּהַר יְהוָה יֵרָאֶֽה׃
Translit, VAYIQRA AVRAHAM SYEM-HAMAKOM HAHU YEHOVAH YIREH 'ASYER YE'AMER HAYOM BEHAR YEHOVAH {baca, ADONAY} YERA'EH
Jewish Publication Society Tanakh (JPST), And Abraham called the name of that place Adonai-jireh; as it is said to this day: 'In the mount where the LORD is seen.' 


Note :
Harfiah : YHVH (TUHAN) YIREH (Dia akan melihat).

Penjelasan selanjutnya bisa dibaca di viewtopic.php?p=23#23



* Keluaran 6:2 
LAI TB, Aku telah menampakkan diri kepada Abraham, Ishak dan Yakub sebagai Allah Yang Mahakuasa, tetapi dengan nama-KuTUHAN Aku belum menyatakan diri.
6:3 KJV, And I appeared unto Abraham, unto Isaac, and unto Jacob, by the name of God Almighty, but by my name JEHOVAH was I not known to them.
NIV, I appeared to Abraham, to Isaac and to Jacob as God Almighty, but by my name the LORD I did not make myself known to them. 
Hebrew, 
וָאֵרָא אֶל־אַבְרָהָם אֶל־יִצְחָק וְאֶל־יַעֲקֹב בְּאֵל שַׁדָּי וּשְׁמִי יְהוָה לֹא נֹודַעְתִּי לָהֶם׃
Translit, Translit VA'ERA EL-'AVRAHAM EL-YITSKHAQ VE'EL-YA'AQOV BE'EL SYADAI 'USYEMI YEHOVAH {baca, ADONAY} LO NODATI LAHEM: 
JPST, and I appeared unto Abraham, unto Isaac, and unto Jacob, as God Almighty, but by My name * yôd – hê' – vâv – hê'* I made Me not known to them. (Note : the original Jewish Publication Society text uses the Hebrew letters that correspond to the actual spelling of the name.)


* Keluaran 17:15 
LAI TB, Lalu Musa mendirikan sebuah mezbah dan menamainya: "TUHANlah panji-panjiku!"
KJV, And Moses built an altar, and called the name of it Jehovahnissi
NIV, Moses built an altar and called it The LORD is my Banner.
Hebrew, 
וַיִּבֶן מֹשֶׁה מִזְבֵּחַ וַיִּקְרָא שְׁמֹו יְהוָה ׀ נִסִּֽי׃
Translit, VAYIVEN MOSYEH MIZBE'AKH VAYIQRA SYEMO YEHOVAH {baca, ADONAY} NISI
JPST, And Moses built an altar, and called the name of it Adonai-nissi.


* Hakim-hakim 6:24 
LAI TB, Lalu Gideon mendirikan mezbah di sana bagi TUHAN dan menamainya: TUHAN itu keselamatan. Mezbah itu masih ada sampai sekarang di Ofra, kota orang Abiezer. 
KJV, Then Gideon built an altar there unto the LORD, and called it Jehovahshalom: unto this day it is yet in Ophrah of the Abiezrites. 
NIV, So Gideon built an altar to the LORD there and called it The LORD is Peace. To this day it stands in Ophrah of the Abiezrites.
Hebrew, 
וַיִּבֶן שָׁם גִּדְעֹון מִזְבֵּחַ לַֽיהוָה וַיִּקְרָא־לֹו יְהוָה שָׁלֹום עַד הַיֹּום הַזֶּה עֹודֶנּוּ בְּעָפְרָת אֲבִי הָעֶזְרִֽי׃ פ
Translit, VAYIVEN SYAM GIDON MIZBE'AKH LAYEHOVAH VAYIQRA-LO YEHOVAH {baca, ADONAY} SYALOM AD HAYOM HAZEH ODENU BE'AFRAT AVI HA'EZRI
JPST, Then Gideon built an altar there unto the LORD, and called it 'Adonai-shalom'; unto this day it is yet in Ophrah of the Abiezrites. 


* Mazmur 83:19 
LAI TB, supaya mereka tahu bahwa Engkau sajalah yang bernama TUHAN, Yang Mahatinggi atas seluruh bumi.
83:18 KJV, That men may know that thou, whose name alone is JEHOVAH, art the most high over all the earth.
NIV, Let them know that you, whose name is the LORD— that you alone are the Most High over all the earth.
Hebrew, 
וְיֵדְעוּ כִּי־אַתָּה שִׁמְךָ יְהוָה לְבַדֶּךָ עֶלְיֹון עַל־כָּל־הָאָרֶץ׃
Translit, VEYEDU KI-ATAH SYIMKHA YEHOVAH {baca, ADONAY} LEVADEKHA ELYON AL-KOL-HA'ARETS:
JPST, That they may know that it is Thou alone whose name is the LORD, the Most High over all the earth. 


* Yesaya 12:2 
LAI TB, Sungguh, Allah itu keselamatanku; aku percaya dengan tidak gementar, sebab TUHAN ALLAH itu kekuatanku dan mazmurku, Ia telah menjadi keselamatanku."
KJV, Behold, God is my salvation; I will trust, and not be afraid: for the LORD JEHOVAH is my strength and my song; he also is become my salvation.
NIV, Surely God is my salvation; I will trust and not be afraid. The LORD, the LORD, is my strength and my song; he has become my salvation."
Hebrew, 
הִנֵּה אֵל יְשׁוּעָתִי אֶבְטַח וְלֹא אֶפְחָד כִּי־עָזִּי וְזִמְרָת יָהּ יְהוָה וַיְהִי־לִי לִישׁוּעָה׃
Translit, HINE EL YESYU'ATI EVTAKH VELO EFKHAD KI 'AZI VEZIMRAT YAH YEHOVAH {baca, ADONAY} VAYEHI-LI LISYU'A:
JPST, Behold, God is my salvation; I will trust, and will not be afraid; for GOD the LORD is my strength and song; and He is become my salvation.' 



* Yesaya 26:4 
LAI TB, Percayalah kepada TUHAN selama-lamanya, sebab TUHAN ALLAH adalah gunung batu yang kekal.
KJV, Trust ye in the LORD for ever: for in the LORD JEHOVAH is everlasting strength:
NIV, Trust in the LORD forever, for the LORD, the LORD, is the Rock eternal.
Hebrew, 
בִּטְחוּ בַיהוָה עֲדֵי־עַד כִּי בְּיָהּ יְהוָה צוּר עֹולָמִים׃
Translit, BITKHU VA'YEHOVAH 'ADEY-'AD KI BE'YAH YEHOVAH {baca, ADONAY} TSUR 'OLAMIM
JPST, Trust ye in the LORD for ever, for the LORD is GOD, an everlasting Rock. 



Jikalau ada kalangan yang "memaksa", bahwa nama TUHAN tidak boleh diterjemahkan, kalangan yang berbahasa Ibrani sendiri menghindari penyebutan 4 huruf suci יהוה – YHVH, dan tetap "membacanya" dengan "ADONAY" atau "menterjemahkannya" dengan kata dalam bahasa Inggris "LORD" (dalam huruf kapital seluruhnya) atau "GOD" (dalam huruf kapital seluruhnya, untuk kasus-kasus tertentu).


Memang benar יהוה – YHVH adalah "nama Allah", lebih tepatnya "salah satu nama Allah" tetapi jika kita mempelajari suatu bahasa, bukanlah mempelajari arti harfiah bahasa itu saja, tetapi juga harus mempelajari kaidah bahasanya, juga mempelajari anthropologi budayanya. Orang Yahudi mengganggap "saru" jika 4 huruf suci יהוה – YHVH diucapkan "sembarangan". Tidak patut seorang manusia mengucapkan itu "sembarangan". Ini harus kita mengerti YHVH dalam kaidahnya bahasa aslinya.

Sementara kita melihat kalangan Kristen yang tidak tahu apa-apa tentang kaidah bahasa Ibrani, melanggar kaidah-kaidah yang berlaku untuk bahasa tsb dan memaksakan semua kata יהוה – YHVH, harus dilafalkan "YAHWEH". Ini tentu saja akan menjadi "syak" bagi kalangan Yahudi sendiri ketika melihat "kelancangan" kalangan Kristen yang mengumbar kata יהוה – YHVH.

Kalangan Yahudi sebagian besar belum percaya TUHAN YESUS KRISTUS sebagai TUHAN dan Allah dan Juru Selamat satu-satunya. Jika kita melanggar kaidah-kaidah budaya dan bahasa mereka, ini tidak akan menjadi suatu kesaksian yang baik. Dan jangan lupa, bahwa kalangan YUDAISME tidak pernah menganggap bahwa KEKRISTENAN adalah kontinuitas dari Agama Yahudi. Dan olehnya sampai sekarang kalangan mereka belum dapat menerima Tuhan Yesus Kristus. Kalangan Yahudi/Yudaisme tidak menganggap Tuhan Yesus Kristus sebagai apa-apa (Yebamoth 49b, p.324; Shabbath 104b, p.504; Abodah Zarah 17a, p.85; Sanhedrin 90a, 100b, pp.601-602, 680). Di lain pihak saudara kita kalangan Muslim justru menghormatiNya dengan memberiNya gelar : AL-MASIH (Sang Mesias), ini tentu saja jauh lebih baik dari sebagian besar kalangan Yahudi yang sampai sekarang menolak Yesus adalah Sang Mesias/ Kristus

Keselamatan manusia tidak didasarkan dari penggunaan "bahasa apa" seseorang itu berbicara, tetapi berdasarkan iman kepada Yesus Kristus. Menggunakan atribut-atribut yahudi dan menggunakan istilah-itilahnya tidak menentukan keselamatan. Sesungguhnya, masih banyak lagi kaidah-kaidah bahasa yang harus dipahami dalam bahasa Ibrani, apa yang patut diucapkan, apa yang tidak patut diucapkan, dan jika melanggarnya, itu mereka kategorikan sebagai " לשון הרע - LASYON HA-RA'". janganlah sampai "kampanye nama YAHWEH" ini akan justru menjadi preseden buruk bagi kalangan Kristiani di mata orang-orang Yahudi yang belum menerima Kristus. Kita harus memberikan kesaksian yang baik. Jikalau kita benar-benar mau belajar bahasa Ibrani dengan sungguh-sungguh, dan memahami kaidah-kaidah bahasanya, kita tentu tidak akan memaksakan bahwa pelafalan "YAHWEH" sebagai pelafalan yang paling sahih. Orang yang ngotot begitu malah biasanya "tidak tahu apa-apa" alias tong kosong nyaring bunyinya.

No comments:

Post a Comment